SAINT NEWS – Selasa, 27 Juni 2023 pukul 13.00 WIB dilaksanakan pelantikan Dekan dan Wakil Dekan (Wadek) II Fakultas Teknik Universitas Trunojoyo Madura (FT – UTM) oleh Rektor UTM, di Gedung Rektorat lantai 5 untuk periode 2023 – 2025. Dekan FT tetap mengacu pada visi dan misi rektor, bahwa UTM menuju world class university. Mengenai rencana kedepan adalah persiapan akreditasi dan peningkatan atau pemeliharaan sarana prasarana FT.

Dekan FT, Faikul Umam yang sebelumnya menjabat sebagai Pelaksana Tugas (Plt) menyampaikan tidak ada proses pemilihan dekan, melainkan langsung ditunjuk rektor.

“Sesuai dengan peraturan, dekan dipilih dan diangkat oleh rektor, jadi tidak ada proses pemilihan. Terkait perbedaan tugas menjadi Plt dengan dekan hampir tidak ada, hanya saja plt bersifat sementara sedangkan definitive sesuai dengan periode yang sudah ditetapkan,” ujarnya.

FT sendiri mendukung visi dan misi Rektor UTM, namun tetap disesuaikan dengan kompetensi di lingkungan FT.

“Visi misi FT bisa dibilang sama atau mendukung visi misi rektor, tapi bedanya di FT di sesuaikan dengan kompetensi di lingkungan FT,” ungkapnya.

Faikul Umam menjabarkan rencana dalam waktu dekat dan jangka panjang selama menjabat meliputi perbaikan sarana prasarana, prestasi nasional dan penguatan forum alumni. 

“Dalam waktu dekat, perbaikan sarana prasarana, persiapan akreditasi dan reakreditasi. Jangka panjangnya, tata kelola dan pengelolaan akademik dilakukan secara digital, peningkatan atau pemeliharaan sarana prasarana, fokus prestasi nasional yang sudah lama hilang dan penguatan forum alumni,” jelasnya.

Selaras dengan Dekan FT, Wadek II FT, Hanifudin Sukri menuturkan visi dan misi dekanat mengacu pada visi dan misi rektor.

“Kalau kami di dekanat mengacu ke visi dan misi rector. Jadi sifatnya mendukung saja meskipun kita misalnya ada visi misi sendiri itu pun diturunkan dari visi misi rektor,” tuturnya.

Mengenai rencana kedepan sebagai Wadek II, Hanifudin Sukri mempelajari dulu pekerjaannya dan melanjutkan pekerjaan wadek II sebelumnya.

“Ini baru hari ke tiga (Red : 5 Juli) saya jadi wadek 2 jadi, masih mempelajari dan akan melanjutkan pekerjaan Wadek II sebelumnya,” tambahnya.

Hanifudin Sukri menambahkan harapannya agar dapat menyelesaikan kebutuhan yang berkaitan dengan sarana dan prasarana di FT.

“Kalau ditanya harapan pasti pengennya lebih baik. Cuman kata – kata lebih baik itu kan banyak yang harus diselesaikan, misal segera terpenuhi kebutuhan – kebutuhan yang berkaitan dengan sarana dan prasarana yang ada di fakultas. Sehingga nanti efeknya membuat sistem pembelajaran menjadi lebih baik,” pungkasnya. (Ki Nyang)