Fakultas teknik yang dikenal dengan gudang mahasiswa laki-laki tidak membuat mahasiswinya merasa tertinggal.  Mahasiswi fakultas teknik tidak hanya bergelut dengan dunia akademik. Tetapi ada beberapa mahasiswi yang mengasah kemampuannya dalam bidang non akademik.

Nur Fadilah, salah satu mahasiswi yang menempuh jalan tersebut. Mahasiswi Program Studi Sistem Informasi Fakultas Teknik Universitas Trunojoyo Madura (FT-UTM) angkatan 2021 ini mencoba mengasah soft skillnya dalam bidang beauty pageant. Bagi sebagian besar orang, bidang ini mungkin masih asing. Bidang ini merupakan arena kompetisi yang menekankan pada kecantikan fisik para peserta. Selain itu, juga mempertimbangkan kepribadian, bakat, dan kemampuan mereka dalam menjawab pertanyaan dari juri sebagai faktor penilaian.

Kontes Miss East Java Glamour Look Pagent ini merupakan suatu kontes kecantikan dimana pesertanya akan menampilkan ilmu modelling yang diperoleh serta pengetahuan yang dimiliki pada masing-masing pesertanya. Untuk peserta yang masuk ke babak finalis akan dikirim ke dua lisensi nasional yaitu Miss Kebaya dan Putri Kartini. Pada kontes ini para juri akan menilai bagaimana peserta akan menampilkan ilmu modelli seperti catwalk, photoshoot, serta wawasan yang menjadi nilai plus dalam penilaian.

Berawal dari keinginan untuk mencoba hal baru, Nur Fadila memutuskan untuk mengikuti ajang kompetisi Miss East Java Glamour Look Pagent yang diselenggarakan pada November 2022 oleh sebuah lembaga swasta. Berkat ketekunan serta persiapan yang cukup matang dan juga dukungan dari semua kalangan Nur Fadila berhasil masuk finalis dan menjadi top 10 dalam ajang kontes tersebut.

Menurutnya dengan mengikuti ajang kompetisi ini membuat dirinya merasa tertantang karena jumlah pesaing yang tidak sedikit yang mengharuskan dirinya untuk berlatih lebih keras lagi karena Nur Fadila mengaku bahwa ia tidak memiliki basic dalam modelling.

Nur Fadila mengungkap jika ia memiliki rasa insecure dan kurangnya rasa percaya diri setelah melihat peserta lain sebagai pesaingnya. Ia mengaku jika dirinya tidak ada apa-apanya jika dibandingkan dengan peserta lain yang jauh lebih berprestasi dari dirinya. Selain itu, kendala dalam kegiatan perkuliahan, finansial serta restu dari orang tua yang sempat menjadi sebuah hambatan untuknya dalam berproses.

Namun, berbekal sebuah motivasi yang ia dapatkan dari seorang mahasiswi dengan segudang prestasi dari fakultas teknik yang bernama Annisa Sekar Kumala, Nur Fadila menguatkan tekadnya untuk terus berusaha dan tidak menyerah hingga sebuah apresiasi besar terhadap kerja kerasnya ia mampu bersaing dengan peserta lainnya.

Selain itu mahasiswi yang akrab disapa Dila ini juga memiliki beberapa prestasi mulai dari menjadi Runner Up of Math Competition CV Divya Cahaya Prestasi 2021, Finalist Duta Inisiatif Indonesia Batch 3 Green Zinitiatif 2023, Top 10 Miss East Java Glamour Look Pagent 2022, 2nd Winner of Poetry Writing Competition Safana Media Loka 2022, 1st Place in Information System Essay Competition Himpunan Mahasiswa Sistem Informasi (HIMASI) UTM 2022, 1st Winner of National Competition Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Teknik (BEM-FT) UTM 2022, 3rd Runner Up Writing Competition CV Arras Media 2021, Unique Poetry Writer Competition CV Salam Pedia 2020, Finalis Duta Kesehatan 2023, Duta Genre Bangkalan 2023.

“Selalu upgrade diri. Jangan stuck di satu tempat dan berani mencoba hal-hal baru serta mencari pengalaman, karena dengan hal itu akan sangat bermanfaat bagi masa depan kalian,” pesan Dila untuk kita. (IVeed, Bit Sentinel)